02 Juli 2021

HUT BAYANGKARA DESA NGANCAR RAIH JUARA 3 LOMBA KTS PPKM MIKRO SE KAB. MAGETAN

Lomba posko pengendalian covid-19 PPKM Mikro di Kabupaten Magetan ini diadakan dengan leading sector dari Kodim 0804 Magetan yang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Magetan, Polres Magetan dan Satgas Covid-19. Tim penilaian ini dari Kodam V Brawijaya, polres magetan dan tujuan penilaian ini untuk menilai seberapa efektivitas juga kinerja posko dalam menanggulangi covid-19 dalam PPKM mikro di tingkat Desa maupun Kelurahan. Bupati Magetan Suprawoto, berterima kasih kepada Kodim 0804 Magetan serta Polres Magetan yang telah ikut membantu dan melindungi masyarakat Magetan. ” Selama masa PPKM kita sudah mendirikan posko dan kampung tangguh di setiap desa atas dukungan Kodim dan Polres Magetan. Ini adalah upaya kita untuk mendukung program PPKM Mikro. Semoga dengan adanya posko-posko di tingkat Desa/Kelurahan ini bisa menurunkan angka konfirmasi Covid-19 di Kabupaten Magetan ” harap Bupati Suprawoto. Posko ini diharapkan bisa menciptakan inovasi baru untuk memberikan pelayanan yang baik, bagaimana bekerja sama dan bersinergi dengan berbagai pihak dalam pelaksanaan PPKM Mikro. Fasilitas posko, ruang isolasi, ruang administrasi, lumbung pangan dan lumbung pemulasaraan untuk lomba kemarin bertepatan dengan hari ulang tahun bayangkara, desa ngancar mendapatkan juara 3 se-kab magetan. terima kasih kepada masyarakat yang telah ikut mensukseskan penganggulangan persebaran covid-19 ini. diharapkan dengan adanya Kampung Tangguh Semeru PPKM Mikro ini, desa lebih cepat tanggap dalam pencegahan penyebaran covid di desa ngancar.
SARNI, ST (KEPALA DESA)    SAELAN (KAUR TATA USAHA & UMUM)    KOSO (KASI PELAYANAN)    YATNO (KASI KESEJAHTERAAN)    MARDI (KAUR PERENCANAAN)    AGUS SUWANDONO (KAMITUWO CEMOROSWU)    EKO PRASETYO (KAMITUWO NGANCAR)    KARMINI (KAUR KEUANGAN)    RIZA NIPA PRATININGSIH (STAFF)    DIDIK RIYANTO TAUFIK UMAR (KASI PEMERINTAHAN)    AGUS SULISTIONO, S.H (SEKRETARIS DESA)